Unforgiven Hero Quotes

Rate this book
Clear rating
Unforgiven Hero Unforgiven Hero by Santhy Agatha
707 ratings, 3.87 average rating, 42 reviews
Unforgiven Hero Quotes Showing 1-11 of 11
“Berjanjilah untuk tidak meninggalkan aku, apapun yang akan terjadi nanti.”

~Rafael Alexander”
Santhy Agatha, Unforgiven Hero
“Dan apapun yang terjadi nanti. Apapun yang akan terpapar di hadapanmu nanti, bagaimanapun buruknya nanti. Ingatlah malam ini, malam di saat aku mengatakan bahwa aku mencintaimu dengan sepenuh hatiku.”

~Rafael Alexander”
Santhy Agatha, Unforgiven Hero
“Tatap aku sayang. Lihat aku. Biarpun semuanya hanya kebohongan. Tetapi cintaku padamu itu nyata. Tidak berartikah itu semua kepadamu? Aku membohongimu karena aku mencintaimu, karena aku sangat mencintaimu!"

~Rafael Alexander”
Santhy Agatha, Unforgiven Hero
“Aku berubah menjadi lebih baik, berusaha menjadi lebih baik. Dan aku benar-benar sudah menjadi baik ketika aku bertemu kau.” Rafael menghela tubuh Elena ke arahnya, dan mereka berhadap-hadapan, “Sejak aku mencintaimu.”

~Rafael Alexander”
Santhy Agatha, Unforgiven Hero
“Aku memang jahat Elena. Aku... aku tidak pernah bermaksud membohongimu. Aku .... aku hanya takut mengungkapkan semua kebenaran kepadamu, takut kau akan membenciku."

~Rafael Alexander”
Santhy Agatha, Unforgiven Hero
“Jangan Elena!" Mata Rafael menyala, "Kau sudah berjanji bahwa kau tidak akan meninggalkanku, seburuk apapun keadaan di antara kita. Kau sudah berjanji kepadaku!"

~Rafael Alexander”
Santhy Agatha, Unforgiven Hero
“Kalau kau membahayakan Sharin, aku akan melakukannya. Aku lebih mementingkan keselamatan Sharin daripada kebahagiaanku. Kalau dengan menjauhkannya dari diriku dan kau akan membuat Sharin bahagia dan selamat, aku akan melakukannya."

~Darren”
Santhy Agatha, Unforgiven Hero
“Apakah... apakah kau juga mencintaiku, Elena?"

Elena tertegun dengan pertanyaan itu. Jauh di dalam hatinya dia sudah tahu jawabannya. Ya. Dia mencintai Rafael, dia sangat mencintai suaminya ini. Dan Rafael sudah berkali-kali menyatakan mencintai Elena. Amat sangat tidak adil kalau Elena tidak mau mengungkapkan perasaannya kepada suaminya. Mungkin inilah saat yang tepat....

"Ya..." Elena menjawab pelan, jantungnya berdebar, "Ya... Aku juga mencintaimu, Rafael...”
Santhy Agatha, Unforgiven Hero
“Percayalah kepadaku dan jangan hiraukan apa yang dikatakan oleh Luna. Bukankah aku sudah mengatakan kepadamu, bahwa apapapun yang terjadi seburuk apapun yang dikatakan orang, kau bisa pegang satu hal yang pasti, bahwa aku mencintaimu. Amat sangat mencintaimu..." Rafael menundukkan kepala dan mengecupi jemari Elena, "Rasanya sangat sakit, ketika kau mencintai seseorang, tetapi tidak dipercaya. Rasanya seperti cintamu ini sampah dan dibuang begitu saja."

~Rafael Alexander”
Santhy Agatha, Unforgiven Hero
“Aku dulu bukan orang yang baik, aku menyakiti banyak orang dan membuat mereka kecewa.” Rafael bergumam pelan, tatapannya menerawang jauh, “Tetapi kemudian ada sebuah peristiwa yang menghantamku. Dan membuat aku berbalik arah.”

~Rafael Alexander”
Santhy Agatha, Unforgiven Hero
“Aku bersungguh-sungguh Elena, Pernyataan cintaku itu bukan euphoria dari orgasme yang begitu nikmatnya. Meskipun harus kuakui orgasme yang tadi luar biasa nikmatnya.” Rafael tersenyum lembut, “Semoga nanti kau bisa membalas perasaanku.”

~Rafael Alexander”
Santhy Agatha, Unforgiven Hero