Parable Quotes

Rate this book
Clear rating
Parable Parable by Brian Khrisna
556 ratings, 3.95 average rating, 144 reviews
Parable Quotes Showing 1-4 of 4
“Dengan kejadian kayak gitu, kok, bisa ngerasa baik, sih, Kang?"
"Wa, menurut gue, hidup yang berhasil itu jika kamu bisa bangun di pagi hari, lalu tidur di malam hari, dan di antara kedua hal itu, kamu bisa melakukan apa saja yang kamu mau. Gak peduli apa jabatan kamu, berapa uangmu, selama di antara dua tidur tadi kamu masih bisa bebas melakukan apa saja, itu berarti hidupmu sudah berhasil. Gitu." ucap Dimas menirukan suara Mario Teguh.”
Brian Khrisna, Parable
“Beberapa dari kita terkadang sulit menerima diri sendiri. Sulit untuk merasa bahagia dengan apa-apa yang sudah kita punya. Seakan hidup di kulit sendiri menjadi terasa begitu melelahkan. Lalu, kita menemukan seseorang yang ketika kita bersamanya, entah kenapa kita bisa menjadi orang yang begitu bahagia dengan diri sendiri. Seakan apa yang kita lakukan, apa yang kita ucapkan, apa yang kita lalui ketika bersama mereka, sama sekali tidak menimbulkan rasa benci kepada diri sendiri. Kita rasanya menjadi orang yang berbeda ketika mereka ada. Seseorang yang selama ini kita cari. Seseorang yang bahkan tanpa sadar membantumu sampai mengumpat, 'Nah! Ini, nih, kehidupan yang aku cari dari dulu!'; yang ketika kita bersamanya, segala kekurangan kita gak lagi jadi momok yang menakutkan. Chia, buat gue, ketika bersamanya, gue sama sekali tidak merasa takut untuk tidak diterima karena bentukan gue. Tidak juga merasa takut ditinggal pergi, meski nyatanya gue ditinggal pergi juga,”
Brian Khrisna, Parable
“Nanti kamu bakal ngerti sendiri. Tapi intinya, jangan pernah menggantungkan kebahagiaan hidupmu dalam bentuk kehadiran orang lain. Cobalah untuk bisa bahagia ketika hidup sendiri. Jika kamu sudah bisa melakukan hal itu, maka gue jamin, kamu akan selalu bisa merasa cukup untuk bersama siapapun di hidupmu nanti.”
Brian Khrisna, Parable
“Jatuh cinta itu mudah, yang sulit adalah menerimanya.”
Brian Khrisna, Parable