Jump to ratings and reviews
Rate this book

Kaliluna: Luka di Salamanca

Rate this book
Aku takut dengan semua orang, air yang dingin, kematian.

Aku adalah semua hal fana.

Terdesak.

- Pablo Neruda, Miedo.

Mimpi Kaliluna sebagai atlet panahan berakhir setelah jiwa dan raganya tergores di sebuah malam kelam. Ia percaya, satu-satunya tempat yang dapat menyembuhkan jiwanya yang pecah adalah tempat yang asing, seperti Salamanca, Spanyol.

Tetapi berada di kota di mana sungai Tormes mengalir dan chuche memanjakan lidah, tak kunjung membuat jiwa Kali tenang. Ia harus berhadapan dengan Frida, ibu yang meninggalkannya saat kecil dan Ibai, pemuda berdarah Vasco dengan sejuta mimpi dan sebuah rahasia.

Di antara desau dedaunan pohon ceri dan harapan yang tergantung pada gembok di Pozo de los Deseos, dapatkah Kali kembali memanah bintang seperti dalam dongeng masa kecilnya atau haruskah ia remuk terinjak seperti semak conyza di pinggir dermaga?

276 pages, Paperback

First published July 7, 2014

4 people are currently reading
91 people want to read

About the author

Ruwi Meita

37 books204 followers

Ratings & Reviews

What do you think?
Rate this book

Friends & Following

Create a free account to discover what your friends think of this book!

Community Reviews

5 stars
11 (20%)
4 stars
18 (33%)
3 stars
22 (41%)
2 stars
1 (1%)
1 star
1 (1%)
Displaying 1 - 24 of 24 reviews
Profile Image for Dyah Rinni.
Author 13 books75 followers
July 11, 2014
Kaliluna berkisah tentang seorang gadis remaja yang mencintai panahan, namun mimpinya harus kandas lantaran ia mengalami pelecehan seksual. Untuk menghapus lukanya, ia pergi ke Salamanca meski di sana ada ibunya, Frida, yang pernah meninggalkannya.

Kaliluna kemudian bertemu dengan Ibai, cowok Spanyol yang pada awalnya kelihatan kepo. Tetapi perlahan-lahan Kali mulai bisa menerima kehadiran Ibai. Sayangnya, Ibai juga mempunyai rahasia sendiri.

Oke, gue editornya. Jadi mungkin bakal dianggap nggak fair. Tapi, sumpah aku suka bacanya, terutama penggambarannya tentang Spanyol. Benar-benar mampu membawa aku ke suasana Spanyol itu sendiri, mulai dari bahasanya, tempat dan tentu saja makanannya.

Aku juga suka banget sama karakternya, terutama Ibai. Ibai adalah cowok yang hangat, asyik dan penuh dengan cita-cita. Aku suka bagaimana sabarnya Ibai menghadapi Kaliluna yang punya trauma.

Aku juga suka dengan cara mbak Ruwi memasukkan puisi Pablo Neruda. Benar-benar romantis. Dan juga bagaimana mbak Ruwi menggabungkan dongeng pangeran yang memanah bintang dengan kisah Kaliluna.

Ada banyak hal baru yang aku pelajari dari novel ini, mulai dari bahasanya sampai kebiasaan orang Spanyol serta beberapa tradisinya.

Buat kalian yang ingin dibuai dengan suasana Salamanca, Spanyol dan juga beromantis ria dalam jalinan kisah Kaliluna dan Ibai serta puisi Pablo Neruda, this is for you.

Profile Image for Hairi.
Author 3 books19 followers
September 12, 2014
ini novel kedua yang saya baca dalam satu bulan terakhir yang tokoh utamanya korban pelecehan. Di dua novel itu sikap tokohnya sama. Sama-sama trauma, sama-sama ingin menjauh dari dunia. Ada beberapa hal yang saya suka dari novel ini :
1. Kaliluna adalah seorang atlet panahan. jadi dalam novel ini saya mendapatkan info tentang panahan. bahkan bab-babnya pun terdiri dari tahapan dalam memanah: standing, nocking, drawing,holding.
dudududu... susah ya ngetik pakai hape dri kemarin buka GR di laptop ga bisa mulu. dilanjut nanti deh... tp ga janji :p
Profile Image for Truly.
2,764 reviews12 followers
March 1, 2020
Setiap orang mimiliki rahasia yang tak ingin ia bagi. Rahasia yg ingin ia lupakan. Sesungguhnya saya mengharapkan ada hantu atau makhluk alam lain yang nimbrung dalam kisah ini. Supaya ada unsur menakutkan, seperti buku karya penulis yang selama ini saya baca. Unsur menakutkan masih ada, dalam lebih berupa pengalaman yang menyeramkan. Sedih mengetahui ada perempuan mengalami hal tersebut, walau hanya dalam buku.
Profile Image for Dhani.
257 reviews17 followers
August 4, 2014
Sebetulnya saya bukan penyuka " novel muram" dan nyaris menyesal membeli novel ini. Tapi halaman demi halaman malahan membuat saya tak bisa berpaling. Novel yang berkisah tentang Kali, yang " melarikan diri" kesebuah tempat asing bernama Salamanca, menemu ibu kandungnya, yang meninggalkannya saat ia kecil.Sebuah tempat asing yang Kali harap bisa membuatnya lupa akan traumanya, yang berkenaan dengan kesukaannya pada olahraga panahan. Di Salamanca,Kali menemukan hal hal baru, perhatian dan kehangatan yang coba ditawarkan oleh Ibai, seorang pria lokal.

Kali yang pada awalnya menutup diri, akhirnya bisa membuka hatinya. Bersedia menyentuh busur dan panah, yang dulu adalah belahan jiwanya, yang lalu jadi sesuatu yang dihindarinya mati matian. Saat hatinya nyaris meleleh, Kali menemukan sebuah kenyataan yang mengejutkan, yang nyaris memporakporandakan hidupnya lagi.

Ini novel pertama dari Ruwi Meita, yang saya suka, karena semua unsur- unsurnya nyaris tanpa celah. Deskripsi tentang tempat juara, deskripsi tentang tokoh tokoh utama( Kali dan Iban) lengkap, walau tidak dengan Frida. Dialog- dialog enak dinkmati, tidak membosankan. Pengarang mencoba memperkenalkan tentang panahan, tapi tak menjejali pembaca dengan keterangan yang berlebihan( karena ini bukan tentang panahan).Kemuraman, keindahan Salamanca, kehangatan keluarga jadi suatu kesatuan yang utuh, saling melengkapi.Chemistry antara Ibai dan Kali pekat banget. Sayangnya, Ibai nggak punya lawan, karena Arya hanya ditampilkan sambil lalu.Dan menurut saya, akan lebih keren kalau cerita ini berakhir dengan " open ending"

Novel ini berhasil menghadirkan sebuah roman, tapi tak berlimpah adegan dewasa, walau salah satu tokohnya adalah orang luar. Kehangatan kasih antar anggota keluarga juga punya porsi yang cukup besar dan menarik untuk dinkmati. Ditunggu buku terbarunya Ruwi, tapi kalau boleh request, jangan " muram" ya ceritanya.
Profile Image for F3t.
167 reviews12 followers
October 18, 2014
-Goodreads' giveaway-
Just finished this book in one day^^.
Penuturan ceritanya ringan, sangat mudah dimengerti, di dalam buku ini juga menceritakan tentang keindahan Kota Salamanca dan juga penjelasan terperinci mengenai kota tersebut, sehingga sedikit banyak ada percakapan-percakapan novel ini menggunakan bahasa Spanyol ;). Oh iya, beberapa halaman bergambar juga disisipkan untuk memperkaya imajinasi pmebaca, sayangnya kurang banyak hahhah ^^.

Kaliluna harus menyerah terhadap cita-citanya sebagai pemanah profesional. Luka yang diperolehnya memutuskan dirinya untuk menjauh dari orang-orang dan juga kota Yogya tempat ia dibesarkan, dan terbang menuju kota yang tidak dikenalnya sama sekali, Salamanca, Spanyol.
Selain permasalahan dengan ibu kandungnya, Kali juga harus berhadapan dengan seorang pemuda Vasco, yang cerewet namun sedikit demi sedikit dapat menjadi orang yang ia percayai.
Tapi pemuda ini juga mempunyai beberapa rahasia yang akan dikupas pelan-pelan dalam novel ini sehingga menjadikannya suatu keseruan sendiri.
Lalu, bagaimana dengan Kali? Apakah dia akan menceritakan mengenai rahasia terkelamnya? Apakah dia mampu menerima rahasia pria tersebut dengan adanya tawaran menggiurkan untuk kembali ke Indonesia?
Profile Image for Eka Situmorang-Sir.
171 reviews26 followers
Read
September 6, 2014
Sangat jarang saya membiarkan sebuah novel atau buku tidak selesai dibaca. Tapi apa daya, novel ini salah satu yang ternyata tidak bisa saya selesaikan. Hingga halaman ke-67 saya tidak dapat menikmati novel ini. Auranya sangat muram, banyak istilah asing bertaburan, yang walaupun ada terjemahannya namun karena terlalu banyak jadi menganggu kenikmatan membaca.
Tidak, saya tidak bilang buku ini jelek, hanya saja buku ini bukan selera saya.
Profile Image for Yoyovochka.
311 reviews7 followers
June 14, 2022
Ada banyak hal yang kusuka dari buku ini, mulai dari penggambaran latarnya yang kuat, budaya, hingga karakter tokohnya yang konsisten hingga akhir dan berkembang dengan mulus tanpa kesan terburu-buru. Dan yang lebih kusuka lagi, aku tahu lagu-lagu yang ada di buku ini dan juga puisinya. Jadi, makin mendalami aja gitu. Temanya lumayan berat, tentang Kaliluna yang mengalami trauma saat berada di Indonesia, lalu ia pun pindah ke Spanyol tinggal bersama ibunya. Di Spanyol ini dia bertemu dengan seorang cowok bernama Ibai yang menurutku baik dan manis sekaliii. Tipe-tipe tokoh cowok favoritku karena kalem dan nggak terkesan bossy, tukang paksa dsb. dsb. Dalam menghadapi traumanya, Kaliluna dibantu oleh Ibai maupun sang ibu. Akhirnya happy ending sih. Cocok buat yang suka novel-novel bertema luar negeri karena dengan buku ini kita berasa diajak jalan-jalan ke Salamanca, Spanyol.
Profile Image for Devina.
50 reviews1 follower
March 13, 2024
Kaliluna's dream as an archer shattered into pieces after a traumatic incident. She decided to visit Salamanca in Spain to mend her broken spirit. 'Twas the place she met her biological mother and Ibai, a young Basque guy with a million dreams and a secret.

The overall character development and their relationships are heartwarming and page-turner. Some conversations play with plant metaphors that describe their psychological state, which is a bit ambiguous.

You know the author did a good job on research as soon as the place setting makes you engrossed and the food makes you wonder how they taste.
Profile Image for Mandewi.
574 reviews10 followers
December 31, 2017
3,5/5
Ruwi Meita juara banget diksinya. Betah banget, akibatnya lagi enak-enak baca, eh, tahu-tahu habis. Dua ratus enam puluh halaman jelas kurang. :D Ceritanya juga bagus. Ada misteri/alasan suatu tindakan sengaja disimpan sampai waktu yang tepat. Ada rasa nggak sabar juga, sih.

Overall, Kaliluna adalah novel teenlit yang menyenangkan.
1 review
March 17, 2020
Ceritanya seru
This entire review has been hidden because of spoilers.
Profile Image for Sylvia.
Author 10 books71 followers
December 19, 2014
Good books always inspire me. And this one is one of them.

Kisah dimulai dengan kedatangan seorang gadis bernama Kaliluna (nama yang unik) di kota Salamanca, Spanyol. Kali memutuskan untuk tinggal bersama ibu yang meninggalkannya sejak dirinya masih bayi, Kenapa dia memilih ibunya yang notabene orang asing baginya? Itulah asalannya, karena ibunya orang asing. Kali sedang tak ingin berada di dekat orang-orang yang mengenalnya. Dia memilih ke negeri asing, di mana tak ada seorang pun yang mengenalnya dan dikenalnya. Kali melarikan diri dari luka.

Di Salamanca, Kali memilih untuk tidak membuka komunikasi dengan ibunya. Sementara ibunya yang sudah mengetahui kejadian traumatik yang menimpa Kali, merasa berkewajiban untuk membantunya. Namun tak ada orang yang berhasil ditolong jika dia sendiri tak ada keinginan untuk ditolong. Kali tetap menutup diri dan memilih duduk di tepi dermaga di depan apartemen ibunya.

Kali menikmati kesendiriannya, hingga muncul seorang pria yang sedikit menyebalkan dengan gayanya yang kepo habis. Ibai, lelaki Spanyol yang mendekati Kali bersikeras untuk selalu menemui gadis itu dan lambat laun justru pria asing ini yang berhasil membuat Kali membuka diri dan mau ditolong.

Perlahan namun pasti mereka bersama-sama mencari cara yang tepat untuk menghilangkan trauma Kali pada busur dan anak panah. Kali yang atlet panahan kehilangan minat bahkan ketakutan pada dua benda tersebut karena kejadian di Indonesia yang menimpanya. Berbulan-bulan kemudian Kali pun berhasil menghilangkan traumanya pada busur dan anak panah. Namun timbul ketergantungannya pada Ibai, pria yang berniat melakukan perjalanan ziarah untuk menentukan jalan hidupnya ke depan.

Suatu hari, Kali mendatangi rumah Ibai dan menemukan sebuah rahasia mengejutkan di kamar pria tersebut. Kali memilih menjauhi Ibai, sementara pria itu akhirnya melanjutkan niatnya untuk ziarah yang akan menghabiskan waktu berminggu-minggu.

Pada akhirnya Kali yang harus menentukan, apakah dia akan memaafkan Ibai atas rahasia yang dipendamnya selama ini, atau ikut bersama Arya, pria yang mencintainya, yang menyusulnya hingga Salamanca untuk menjemputnya pulang.

Novel ini kental sekali dengan nuansa Spanyol. Baris-baris kalimat percakapan dalam bahasa Spanyol menambah kaya nuansa Spanyol dalam novel ini. Lumayan untuk menambah-nambah kosa-kata bahasa Spanyol :)

Jalan ceritanya seru, nggak terlalu bertele-tele, dan tidak terlalu cepat juga. Pas! Typo juga sepertinya tidak ada, atau mungkin ada tapi saya tidak menemukannya, karena novelnya menyita semua perhatian saya pada jalan ceritanya. Bahkan saya yang bukan penikmat puisi sejati, bisa suka sama puisinya Neruda.

Very recommended buat yang menyukai novel Indonesia rasa Spanyol. Hanya satu pertanyaan buat mbak penulis: apa sih yang dilakukan musim semi pada pohon ceri? :) saya penasaraaannn...!
Profile Image for Rizky.
1,067 reviews89 followers
August 6, 2015
”Kadangkala sebuah luka bisa tergeser oleh luka baru. Mana yang lebih sakit dialah yang mampu membuat seluruh perhatian terpaku. Mengalihkan perhatian dan berlari, barangkali itu yang sedang Kaliluna lakukan.

Dia Kaliluna, suatu peristiwa di suatu malam yang kelam mengubah hidupnya. Peristiwa yang merenggut semuanya. Merenggut semua mimpi-mimpinya, mengubah Kaliluna menjadi sosok yang berbeda. Ya, Kaliluna menjadi pribadi yang tidak sama lagi, menjadi remaja yang patah semangat, dan cenderung tertutup. Mimpinya menjadi atlet panahan pun kandas, busur dan panah malah menjadi ketakutan terbesarnya sekarang sejak hari itu.

Walaupun Kaliluna tahu keluarganya akan selalu ada di sampingnya, tapi Kaliluna tak mampu melupakan semuanya. Peristiwa itu seakan terus membayangi hidupnya hingga masuk ke dalam bunga tidurnya. Hal pertama yang terlintas di pikiran Kaliluna hanya pergi. Pergi sejauh-jauhnya dari kehidupannya, dari semua orang yang dikenalnya. Dan yang terpikir hanya Salamanca, Spanyol.

Salamanca, negeri yang begitu asing bagi Kaliluna. Tempat dimana Frida, ibu kandungnya tinggal. Ibu yang sekian lama tak pernah dia temui. Ibu yang memilih untuk meninggalkannya sejak kecil. Kedatangan Kaliluna bukan untuk berdamai, Kaliluna hanya ingin melarikan diri dari semuanya. Kaliluna pikir semua akan baik-baik saja, Kaliluna akan tetap bersikap bahwa Frida hanyalah orang asing walau mereka tinggal seatap.

Hingga hari itu, Kaliluna bertemu dengan Ibai, seorang pemuda berdarah Vasco yang mampu meruntuhkan benteng pertahanan Kaliluna. Kaliluna pun menjadi dekat dengan Ibai dan mulai membuka dirinya kembali. Bersama Ibai, Kaliluna belajar untuk mengalahkan segala ketakutannya, terutama untuk kembali memegang busur panah, sesuatu yang dulu sangat Kaliluna cintai tapi menjadi ketakutan terbesarnya.

Sanggupkah Salamanca menyembuhkan luka hati Kaliluna dan Kaliluna bisa berdamai dengan masa lalu, termasuk berdamai dengan Frida, ibunya? Mau dibawa kemana hubungan Kaliluna dan Ibai? Yuk, baca sendiri novel ini.

Ini bukan pertama kalinya aku membaca karya penulis. Dan perasaanku tetap sama, penulis sanggup membawaku seakan-akan berada didalam cerita, ikut mendampingi perjalanan hidup Kaliluna. Interaksi antar tokoh dan jalinan cerita begitu memikat. Suasana suram dan gelap begitu terasa, hingga akhir aku bisa tersenyum puas. Setting Salamanca, juga begitu mendukung cerita, membuatku terus dan terus membaca hingga akhir. Alhamdulilah, novel ini begitu rapi dari segi penulisan, tidak terlalu banyak typo. Nice story =)

”Aku ingin melakukan denganmu apa yang musim semi lakukan dengan pohon ceri – Pablo Neruda.”
Profile Image for Mita Oktavia.
Author 1 book10 followers
January 1, 2015
Rekor! Bisa baca cepet juga ternyata hahaha! Oke, jujur aja awalnya ngebosenin banget, alurnya pun lambat ditambah saya yang udah kena spoiler abis-abisan dari temen bikin jadi males buat lanjutin baca akhirnya saya endapkan. Dan, mungkin saja buku ini berjodoh dengan saya sehingga tanpa sadar saya dengan mudah melihatnya terus tergeletak di atas meja belajar dan entah bagaimana caranya hingga akhirnya kembali membuka buku ini dan saya bisa terus hanyut dalam kisah Kaliluna, Ibai dan Frida juga tokoh-tokoh pendukung lainnya.

Awalnya saya gak bisa sedikitpun simpatik sama Kaliluna, semenyedihkan apapun keadaan dia yang digambarkan bahkan saya tidak peduli. Tapi, hingga halaman terakhir dan saya berhasil menutup buku ini saya tersenyum lega. Ah ya, di satu bagian tentang Kaliluna dan Frida--Ibunya saya bahkan menitikan air mata, air mata terharu atas perjuangan Frida untuk sekedar diterima keberadaannya oleh Kali. So touching. Atau memang saya sedang merasa melankolis? Entahlah :D

Oh iya, saya merasa Salamanca hanya seperti tempelan saja. Entahlah saya merasa ada kekosongan. Setting tempatnya tergambar dengan baik, tentu saja. Tapi bagi orang yang bahkan belum pernah menginjakan kaki di Salamanca saya merasa Salamanca hanya sebatas tempelan saja di novel ini. Kurang dieksplor lebih banyak mungkin? Seharusnya bisa lebih baik, saya percaya itu.

Tokoh-tokoh dalam novel ini tampak menyedihkan, tapi saya suka.

Ya, biar bagaimanapun saya tetap mengapresiasi penulisnya yang berhasil membuat karya ini. Good job! :)
Profile Image for Sari Widiarti.
68 reviews3 followers
August 20, 2020
Setelah aku membaca Rahasia hujan yang masih satu penerbit dengan Moka media, sepertinya memang banyak sekali perbedaan ya. Memang tidak membandingkan, namun setelah membaca novel remaja dan kemudian terjun untuk membaca novel dewasa, benar - benar loncatan yang memang menguras perasaan ya. Apalagi, novel Kaliluna luka di Salamanca in mengangkat tentang pelecehan seks*al. Oke, siapkan tisu di samping kamu #eh.

Awal membacanya, aku (pembaca) mulai menebak - nebak apa yang jadi konflik dalam buku ini, tapi masih belum mendapat petunjuk untuk menemukan konflik, Halaman - halaman awal masih diajak untuk menelusuri Salamanca dan karakter. Tapi, meskipun tempatnya asing dan memang membutuhkan catatan kaki untuk penjelasannya. Seperti di halaman 12, ada 5 catatan kaki. Dan harus rela untuk membaca atas-bawah, atas-bawah. Dan aku mengulang untuk membacanya agar lebih dapat feel jalan ceritanya. Yang menarik di sini, ternyata tidak hanya menceritakan tentang Kaliluna si tokoh utama, tetapi juga menceritakan tokoh Ibai. Bab pertama tentang Kaliluna, bab selanjutnya tentang Ibai. Di sini mulai lah ada sebuah petunjuk dan menguak sedikit demi sedikit garis merah di antara keduanya.

Selanjutnya di
Profile Image for Dewi.
1,033 reviews
April 4, 2015
Kaliluna berkisah tentang perjalanan seorang gadis untuk menyembuhkan dirinya. Dia mengalami trauma yang luar biasa dan memutuskan untuk menjauh ke Salamanca demi menghindari segala hal yang menyakitkan di masa lalu.
Seting Salamanca menurut saya menarik, yang kurang menarik adalah pembaca dijejali berbagai istilah asing maupun kata-kata bahasa Spanyol. Informasi yang terlalu banyak sehingga mengaburkan mau dibawa kemana kisah si gadis ini. Membaca sekian puluh halaman di awal mula terasa lambat dan lelah karena informasi yang berlebihan. Saya membaca ulang kembali beberapa bagian awal cerita utk memahami karakter-karakter yang ada dan hubungannya dengan si gadis ini. Pertengahan cerita berjalan dengan manis dan terasa cepat. Chemistry antara Kaliluna dan Ibai terasa kuat, namun relasi romantis yang saya suka di sini adalah antara Frida dan Miguel. Bagian akhir kisah ini juga terasa lambat dan kurang menggigit. Kisah ziarah Ibai terasa cuma menjadi tempelan di sini. Mungkin lebih baik bila tdk dipakai sama sekali atau lebih dielaborasi untuk memberikan efek pada cerita secara keseluruhan.
Profile Image for Julie Septy.
16 reviews2 followers
April 24, 2015
Kaliluna, pemanah berprestasi yang tiba-tiba hijrah ke tempat ibunya, Salamanca. Ada apa? Awalnya mengira karena luka masalalunya, akibat pelecehan yang dia terima usai latihan memanah. Namun ternyata ada rahasia lain yang dia simpan dan menyebabkan trauma.
Siapa sangka jika Salamanca membuatnya bertemu dengan orang yang mencintainya jauh sebelum mereka bertemu? Orang itu juga yang membuat Kaliluna berdamai dengan rasa takut dalam dirinya serta bisa menerima ibu yang telah meninggalkannya.
Kaliluna, di Salamanca ia menemukan semuanya. Penyembuh luka, ibu, dan juga orang yang dicintainya yang menuntunnya untuk kembali memegang panah dan busur.
Profile Image for Dini Novita  Sari.
Author 2 books37 followers
November 1, 2014
tepatnya 2.75 rate-nya. nggak bisa bulet 3 karena meski ceritanya bagus, minim typo, tapi masih banyak ejaan yg nggak sesuai kbbi dan banyak kalimat yg butuh koma tapi nggak ada. semoga editing Moka akan lebih baik ke depannya. Amin!
Profile Image for Eva.
Author 24 books121 followers
August 27, 2015
3,5 bintang.

Karya yang bagus dan matang.
Displaying 1 - 24 of 24 reviews

Can't find what you're looking for?

Get help and learn more about the design.