"Membaca buku ini kita diajak untuk tidak hanya kembali pada teori-teori klasik mengenai negara dan hubungannya dengan pasar, dan masyarakat tetapi kita juga didorong untuk membayangkan Indonesia masa depan dengan pikiran-pikiran saudara Fahri Hamzah dalam buku ini. Karya seorang politisi dan intelektual yang perlu dibaca oleh siapapun yang berkehendak baik untuk memperluas wawasan mengenai negara dalam hubungannya dengan pasar dan masyarakat." (Dr. Benny K. Harman, SH - Ketua Komisi Hukum DPR-RI)
"Pasar sering sekali direduksi sebagai konstruksi egois, kejam dan non-sosial. Padahal pasar memiliki peran penting dalam akumulasi dan distribusi inovasi-ekonomis. Pasar bersama-sama dengan negara dan Rakyat perlu berdialog dan berdamai bagi kesejahteraan manusia. Buku ini secara cerdas dan lugas meramu dialektika ketiga konsep yang seringkali dalam oposisi secara diametrikal. Selamat kepada Fahri Hamzah yang telah berani bereksperimen secara intelektual untuk mengurangi ketegangan antar ketiga hal tersebut." (Prof. Firmanzah, Ph.D, Dekan dan Guru Besar FEUI)
"Konstitusi di zaman modern di berbagai negara tidak hanya memuat ketentuan dibidang politik tetapi juga dibidang ekonomki dan sosial. Perkembangan ini juga berjalan seiring dengan perkembangan pengertian mengenai trias politika baru dalam peradaban modern yang ditulis dengan baik oleh saudara Fahri Hamzah dalam buku ini yaitu state, society dan market. Ketiganya memerlukan refrensi tertinggi yaitu berupa konstitusi. Itulah juga yang menjadi landasan trend baru dalam berkonstitusi berupa konstitusi ekonomi dan sosial selain konstitusi politik yang kita kenal. Saya gembira dan turut merasa bangga bahwa Saudara Fahri Hamzah menuliskan pikiran-pikirannya dalam bentuk buku, sehingga khalayak secara terbuka dapat membaca dan menilai sosok seorang Fahri Hamzah sebagai tokoh muda. "one of the rising stars" dalam jajaran elit kepemimpinan Indonesia masa depan. Kepada Fahri sya ucapkan selamat, semoga terus berkarya untuk bangsa." (Prof. Dr. Jimly Asshiddiqie, Guru Besar FHUI)
Apapun latar bekang pendidikanya, buku ini wajib dibaca bagi para politisi dan calon politisi, para pengambil keputusan. Bagaimana kita mengenal negara secara konstitusional, mengenal Pasar dan Rakyat, demi terwujudnya Indonesia yang adil, makmur, berdaulat dan bersatu.